SOSIALISASI SATUAN PENDIDIKAN RAMAH ANAK (SRA)  PADA KEGIATAN

SOSIALISASI SATUAN PENDIDIKAN RAMAH ANAK (SRA) PADA KEGIATAN "SEKOLAH ANTI PERUNDUNGAN" DI SMKN 1 SUNGAI RUMBAI


SOSIALISASI SATUAN PENDIDIKAN RAMAH ANAK (SRA)

PADA KEGIATAN

"SEKOLAH ANTI PERUNDUNGAN" DI SMKN SUNGAI RUMBAI

Kamis, 10 November 2022 Dinas SOSP3APPKB melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang Satuan Pendidikan Ramah Anak (SRA) pada kegiatan "Sekolah Anti Perundungan" di SMKN 1 Sungai Rumbai.

Pemerintah Daerah dan Lembaga Pendidikan berkewajiban dan bertanggung jawab memberikan perlindungan khusus pada anak.

Melalui Program Satuan Pendidikan Ramah Anak (SRA), sekolah berupaya untuk menjamin pemenuhan hak anak dan perlindungan anak dari segala bentuk kekerasan, diskriminasi dan perlakuan salah lainnya selama berada di sekolah.

Sehingga sekolah akan menjadi tempat yang aman, nyaman dan menyenangkan bagi anak.